27 Dapur Terbaik Agar Kita Suka Masak

Dyah Mahasasi Dyah Mahasasi
homify Kitchen
Loading admin actions …

Memasak bukan hanya kewajiban ibu rumah tangga. Idealnya, semua orang baik pria dan wanita bisa memasak (minimal masak mi instan). Dengan memasak makanan sendiri kita bisa menghilangkan segala kekhawatiran tentang bersih atau tidakkah makanan kita. Kita juga bisa tahu kandungan gizi dalam makanan. Selain itu, memasak juga lebih hemat! Daripada makan siang di luar terus tiap hari, membawa bekal makan siang yang kita masak sendiri juga bisa menghemat waktu. Kita tidak perlu meninggalkan tempat kerja untuk makan siang. Setelah makan kita bisa melanjutkan pekerjaan dan pulang kerja tepat waktu. 

Jika Anda tidak suka masak, ubahlah penataan dapur menjadi senyaman mungkin. Berikut adalah beberapa inspirasi yang akan membuat Anda semakin betah di dapur. 

1. Warna putih dominan dengan sentuhan warna biru langit pada perangkat elektronik dapur

2. Dapur bentuk U lengkap dengan bak cuci piring dan kompor paduan unsur kayu dan logam

3. Lemari dinding dan lemari dapur dari kayu yang senada

4. Dapur yang tak jauh dari sofa empuk berwarna senada dengan sekitarnya

5. Agar dapur serba putih tidak pucat, keramik bertekstur sebagai backsplash hingga ke langit-langit

6. Dapur dengan bangku ala bar

7. Aksen dinding batu bata di samping meja counter kitchen sebagai penghangat suasana

8. Dapur ala pedesaan dengan dinding bertekstur, plafon kayu dan lantai kayu

9. Lengkap dengan perangkat elektronik terkini berlapis krom agar dapur tampak berkilauan

10. Meja dapur marmer yang tahan api, goresan, cairan panas, mampu menahan beban berat dan tahan lama

11. Meja tengah dapur dengan pembatas sebagai arena untuk menyiapkan makanan praktis (misalnya roti dan susu)

12. Dapur berpenerangan maksimal agar tak salah membaca resep

13. Dapur berlantai keramik dengan pola menarik yang mudah dibersihkan bila kena percikan minyak

14. Dapur dengan backsplash papan tulis bertuliskan pesan-pesan pembangkit semangat

15. Meja kitchen counter dengan meja tambahan di sekelilingnya agar makanan bisa langsung disantap selagi hangat

16. Dapur dengan mesin cuci agar bisa menyelesaikan dua pekerjaan (mencuci dan memasak) dalam waktu yang sama

17. Dinding warna ceria agar suasana hati juga ceria

18. Dapur dengan jendela yang menghadap ke halaman penuh pepohonan rimbun yang menyejukkan mata dan jiwa

19. Berdekatan dengan televisi layar lebar agar bisa mempraktekkan resep masakan yang sedang ditampilkan di televisi

H's HOUSE, dwarf dwarf Kitchen

20. Lemari piring tersembunyi agar dapur tampak rapi dan stylish

21. Bak cuci piring berlapis keramik berornamen agar semakin rajin mencuci piring dan membersihkan bak cuci piring

22. Dapur industrial dengan dinding batu bata putih dan penghisap debu stainless mengkilap

23. Dapur dengan skylight agar bisa menunggu masakan matang sambil melihat hujan turun tanpa kehujanan

Major renovation, extension and loft. Fulham W6, TOTUS TOTUS Kitchen

24. Dapur warna pink dipercaya akan membangkitkan selera makan dan pasti disuka para gadis

25. Dapur dengan komputer desktop dan rak buku di bawahnya agar bisa menyelesaikan dua pekerjaan (memasak dan membalas email) dalam waktu bersamaan

26. Meja dapur multi fungsi yang dapat digunakan untuk memasak dengan kompor, mengiris bawang, mencuci piring, dan makan bersama

27. Jendela besar menghadap pemandangan kota di tepi pantai

Berencana merenovasi dapur dalam waktu dekat? Baca dulu: 

Cara Mudah, Murah dan Cepat Merenovasi Dapur 

Need help with your home project?
Get in touch!

Highlights from our magazine